Sulut,fajarmanado.co.id– Ibadah Natal Yesus Kristus Pengurus Daerah Persatuan Wartawan Nasrani (PD Pewarna) Indonesia Sulawesi Utara (Sulut) bersama Panti Sosial Tuna Netra Barthemeus Malalayang 1 Manado, Sabtu 23 Desember 2023 di laksanakan secara sederhana dan penuh sukacita.
Ibadah di pimpin oleh Pdt Midle Onibala,STh di hadiri plh kepala panti sosial tuna netra Barthemeus Malalayang 1 Manado ibu Megi Mantouw, Pdt Deiby Rumengan,STh,para guru pengasuh,anak panti dan pengurus serta anggota Pewarna Sulut.
Dalam khotbahnya Pdt Midle Onibala menekankan tentang kelahiran Yesus Kristus ke dalam dunia untuk meyelamatkan semua umat manusia.
Selain itu, Onibala juga mengatakan bahwa Yesus Kristus datang sebagai penasehat ajaib, Napa yang kekal dan raja damai. ” Kehadiran Yesus Kristus ke dunia ini membawa makna sukacita, kedamaian, penasehat ajaib, Bapa yang kekal dan sebagai raja damai untuk semua umat manusia,” ucapnya.
” Kiranya damai sejahtera dari Allah Bapa menjadi sukacita iman bagi kita yang hadir dalam ibadah perayaan Natal Yesus Kristus Pengurus Daerah Pewarna Sulut dan juga bagi panti sosial tuna.netra Barthemeus Malalayang 1 Manado,” kata Onibala.
Ibadah juga di isi dengan puji – pujian dari anak panti asuhan bersama guru pengasuh dan juga pujian dari pengurus Daerah Pewarna Sulut.
Usai ibadah Ketua PD Pewarna Sulut Sisco Manossoh mengatakan bahwa ibadah Natal dapat di maknai sebagai sukacita iman untuk terus mengabarkan berita sukacita, Khabar baik tentang Yesus Kristus sebagai juru selamat umat manusia di dunia ini.
” Marilah kita terus mewartakan tentang khabar baik, berita sukacita Yesus Kristus sebagai juru selamat umat manusia. Melalui Natal ini, kita boleh diberkati baik secara jasmani maupun secara rohani. Untuk itu, atas nama pengurus daerah pewarna Indonesia Sulut mengucapkan selamat menyambut Natal Yesus Kristus 25 Desember 2023 dan selamat menyongsong tahun baru 01 Januari 2024, kiranya kasih dan damai dari Tuhan Yesus Kristus menjadi bagian dalam kehidupan kita,” tandasnya.
Sementara itu, plt Kepala Panti sosial tuna netra Barthemeus Manado menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada segenap pengurus daerah pewarna Indonesia Sulut dimana telah memilih panti sosial Barthemeus untuk dijadikan tempat perayaan Natal Yesus Kristus.
” Tentunya kami menyampaikan terimakasih banyak kepada segenap pengurus daerah pewarna Indonesia Sulut sudah beribadah di sini sekaligus berbagi kasih dengan kami yang ada di panti sosial Barthemeus Malalayang 1 Manado. Semoga bapak dan ibu semua di berkati oleh Tuhan Yesus Kristus dalam melaksanakan tugas dan pekerjaan sebagai wartawan dimana pun berada,” tutupnya.
Acara ibadah di akhiri dengan penyerahan diakonia dilanjutkan foto bersama anak panti asuhan sekaligus ramah -tamah dan saling memberikan jabat tangan dalam suasana sukacita.**