MINAHASA,FAJARMANADO.CO.ID,- Ditunjuk sebagai Koordinator Tim Kampanye pasangan calon Gubernur Yulius Silvanus Komaling (YSK) dan Wakil Gubernur Victor J.Mailangkay, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Minahasa Adrie Kamasi SH, MH berkomitmen siap menangkan YSK-VJM satu putaran.
Terpantau bersama gabungan partai non seat tim pemenangan paslon 01 YSK-VJM, Adrie Kamasi SH, MH didampingi Wakil Ketua Koordinator tim Jokowibowo Buckhari yang juga Ketua PKS, Aplit Supit Ketua Partai Garuda ,Alwien Rahmola, Sekertaris Partai Amanat Nasional dan Syaifudin Hadju, Bapilu Pan Minahasa serta M.Yamin Makuasang Wakil Ketua DPD PAN Minahasa pada Rapat Internal Tim pemenangan YSK-VJM.
Bertempat di Cafe Janji jiwa Jalan raya Tondano-Eris Kelurahan Kiniar Kecamatan Tondano Timur Ketua Partai Golongan Karya Kabupaten Minahasa yang baru dilantik menjadi Wakil Ketua DPRD Minahasa tersebut kepada Wartawan bahwa pihaknya siap melaksanakan tugas yang diberikan Paslon 01 YSK,VJM kepada dirinya.
” Tentunya dengan adanya Surat Keputusan (SK) tersebut maka saya dan teman- teman dari Gabungan Partai yang tergabung dalam tim ini akan bekerja keras untuk memenangkan YSK-VJM, ” Ujar Adrie Kamasi.
Dia juga menambahkan, ” Bahwa YSK adalah orang yang ditunjuk Bapak Prabowo Subianto, Presiden terpilih 2024, sebagai Calon Gubernur Sulawesi Utara, dan suatu kehormatan bagi kami untuk bisa berjuang bersama YSK, VJM menuju Sulut Maju,” Tegasnya.
(UDIN)