FAJARMANADO.CO.ID – Mulai dari pintu masuk Kota Tomohon di lima titik (Utara, Selatan, Barat, Timur dan Tengah), hingga ke kompleks pusat kota.
Pada Jumat (19/72024) pagi, kerja bakti serentak digelar Panitia TIFF 2024. Dengan lokus sepanjang jalur masuk Kota Tomohon.
“Menuju puncak TIFF yang juga masuk Karisma Event Nusantara Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Tahun 2024, segala persiapan dilakukan demi suksesnya penyelenggaraan iven kancah dunia ini,” ucap Sekretaris Kota Tomohon Edwin Roring SE ME sebagai Ketua Harian Panitia TIFF 2024.
“Dukungan penuh masyarakat Kota Tomohon pastinya sangat dibutuhkan oleh panitia supaya penyelenggaraan iven ini dapat berkualitas tinggi,” sambungnya didampingi Wakil Ketua TIFF Lidya Dondokambey SE ME, dan Sekretaris Panitia TIFF Judhistira Siwu SE MSi.